Teks eksplanasi merupakan salah satu teks yang menjelaskan secara rinci suatu fenomena, maupun keadaan yang menjelaskan awal mulanya terjadi suatu kejadian secara runtut, dan menjelaskan peristiwa setelahnya.
Berikut beberapa contoh teks eksplanasi mengenai fenomena alam, dari mulai hujan asam hingga angin topan. Selain contoh fenomena alam, terdapat juga contoh teks eksplanasi tentang fenomena sosial dari pemakaian narkoba, minuman keras, hingga pemakaian ganja.
Contoh Teks Eksplanasi Tentang Hujan Asam
Fenomena hujan asam kerap terdengar di beberapa negara. Hujan asam terjadi karena adanya karbon dioksida yang tinggi, biasanya dijumpai di kota-kota besar akibat polusi udara, maupunasap-asap atau gas buangan lainnya. Dampak yang besar dari hujan asam ini adalah merusak beberapa benda dan perlu ditanggulangi.
Hujan asam sendiri terjadi juga berhubungan dengan kegiatan sehari-hari manusia. Hal ini terjadi ketika sulfur dioksida (SO2) dan nitrogen dioksida (NOX) dipancarkan ke atmosfer dan diangkut oleh angin serta arus udara. Sulfur dioksida dan nitrogen dioksida sendiri merupakan sebagian kecil yang menyebabkan hujan asam yang berasal dari sumber alami.
Sumber alami sebagian kecil yang merupakan sulfur dioksida dan nitrogen dioksida adalah seperti gunung berapi, maupun pembakaran bahan bakar fosil. Sedangkan dua pertiga sumber utamanya berasal dari pembakaran bahan bakar fosil untuk menghasilkan listrik, peralatan berat, manufakturing, kilang minyak, dan industri lainnya.
Fenomena ini terjadi ketika sulfur dioksida dan nitrogen dioksida bereaksi dengan air, oksigen, dan bahan kimia lainnya untuk membentuk asam sulfat dan asam nitrat. Setelah kemudian bercampur, dengan air dan bahan lainnya, sebelum jatuh ke tanah. Angin juga dapat meledakkan sulfur dioksida dan nitrogen dioksida dalam jarak jauh dan lintas batas membuat hujan asam menjadi masalah.
Penjelasan di atas dapat menyimpulkan bahwa hujan asam dapat dicegah dengan mengurangi emisi gas sulfur dioksida dan nitrogen dioksida, kemudian menerapkan kehidupan menggunakan kembali, mengurangi, dan mengolah kembali agar dapat mengurangi jumlah sampah yang ada dan menyebabkan hujan asam.
Contoh Teks Eksplanasi Tentang Gerhana Bulan
Gerhana bulan merupakan salah satu fenomena alam yang kerap terjadi di muka bumi. Fenomena ini terjadi saat bayangan bumi dapat menghalangi sinar matahari yang jika tidak mencerminkan bulan. Ada tiga macam gerhana bulan, yakni gerhana bulan total, gerhana bulan parsial, dan gerhana bulan penumbral.
Gerhana bulan yang paling dramatis adalah gerhana bulan total dimana bayangan bumi benar-benar menutupi bulan. Gerhana bulan total yang baru saja terjadi adalah pada tanggal 27 Juli 2018 lalu.Beberapa orang menganggap bahwa gerhana bulan total terlihat menakutkan. Hal ini mungkin dikarenakan gerhana bulan total terlihat seperti pemandangan merah darah di bagian bulan.
Gerhana bulan hanya dapat terjadi pada saat bulan purnama. Gerhana bulan total hanya dapat terjadi ketika matahari, bumi, dan bulan berada di sebaris sempurna. Sedangkan gerhana bulan parsial merupakan posisi matahari, bumi, dan bulan tidak berada di sebaris sempurna. NASA menyimpan daftar yang memprediksi kapan terjadinya gerhana bulan hingga 2100.
NASA juga mengumpulkan berbagai macam data tentang gerhana bulan yang telah lalu. Menurut badan antariksa, selama abad ke-21, bumi akan mengalami total 228 gerhana bulan. Yang harus kita lakukan saat gerhana bulan adalah mewaspadai efek dari gabungan gelombang tinggi yang ada di laut dan pasang maksimum saat gerhana bulan dan purnama.
Contoh Teks Eksplanasi Gerhana Matahari
Gerhana matahari terjadi ketika posisi bulan berada di antara bumi danmatahari, kemudian bulan membentuk bayangan di atas bumi. Fenomena gerhana matahari hanya dapat terjadi pada fase bulan baru, saat bulan melewati langsung di antara matahari dan bumi kemudian bayangannya jatuh di atas bumi.
Fenomena gerhana matahari ini akan terjadi lagi pada tanggal 5-6 Januari pada tahun 2019 mendatang,namun termasuk gerhana matahari parsial. Gerhana matahari ini akan terlihat di Asia Timur Laut, Samudera Pasifik, dan di sebagian Alaska. Kemudian, gerhana matahari total akan terjadi pada 2 Juli 2019 di Amerika Selatan.
Saat gerhana matahari mulai muncul, yang sebaiknya dilakukan adalah melakukan aktivitas seperti biasa di luar ruangan, selama tidak langsung menatap matahari saat itu juga. Walaupun melihat gerhana matahari sama persis seperti saat tidak terjadi gerhana sama saja, hal ini tetap saja dilarang untuk melihatnya secara langsung.
Saat gerhana matahari total terjadi, terjadi hal yang menarik yakni dapat melihat cincin berlian atau baily’s bead namun hanya pada wilayah yang dilewati oleh jalur gerhana matahari total saja. Pada saat gerhana matahari total saja juga kita bisa melihat matahari secara langsung, saat piringan bulan menutupi dengan sempurna piringan matahari, lagi-lagi di jalur yang dilewati oleh gerhana langsung.
Contoh Teks Eksplanasi Tsunami
Bencana alam tsunami tentu memberikan efek yang traumatis kepada bangsa Indonesia saat terjadi di Aceh, Palu, dan Donggala. Bencana alam ini jelas merusak berbagai macam baik bangunan, tempat umum, dengan sapuan ombak yang menyeret mayat-mayat. Bencana ini merupakan bencana yang membawa badan lautan ke daratan.
Banyak tanda-tanda dari gelombang tsunami itu sendiri, yakni awalnya gempa yang bermagnitudo besar, lalu ada suara bergemuruh, dan air laut yang surut secara tiba-tiba. Gempa yang memiliki magnitudo besar memang biasanya dapat menimbulkan gelombang tsunami. Suara gemuruh yang sangat kencang adalah tanda-tanda air bah datang.
Bencana tsunami merupakan gelombang raksasa yang disebabkan oleh gempa bumi atau letusan gunung berapi di bawah laut. Dari kedalaman laut, gelombang tsunami memang tidak meningkat secara dramatis, namun ketika ombak bergerak ke daratan,, tsunami mulai membangun ketinggian dan lebih tinggi saat kedalaman samudra telah turun.
Gelombang dahsyat tsunami juga menyapu secepat pesawat jet saat di atas perairan dalam, kemudian melambat ketika mencapai perairan dangkal. Banyak yang mengira bahwa gelombang tsunami merupakan gelombang pasang, padahal sebutan ini tidak disarankan oleh ahli kelautan karena arus air laut tidak ada hubungannya dengan gelombang tsunami.
Contoh Teks Eksplanasi Tornado
Badai alam yang paling keras adalah tornado. Bencana alam yang satu ini muncul dari mulai badai petir yang kuat hingga menyebabkan kematian serta menghancurkan lingkungan dalam hitungan detik saja. Hal ini karena angin tornado super cepat dan dapat mencapai 300 mil perjamnya. Tak hanya datang secara cepat, tornado juga menghilang secara cepat bahkan bisa kurang dari 15 menit.
Tanda-tanda tornado sangatlah halus, sebelum ia menerjang, angin bisa saja mereda dan udara bisa sangat tenang. Awan puing-puing dapat menandakan jika lokasi tornado tak terlihat. Bahkan, angin tornado juga tidak ditandai dengan badai petir, tetapi justru terlihat langit yang cerah dan bahkan diterangi matahari sebelumnya.
Angin tornado sendiri terbentuk ketika ada perubahan dalam kecepatan dan arah angin yang menciptakan efek berputar secara horizontal. Pada beberapa kasus yang telah diamati, angin tornado datang lebih sering pada sore hari, ketika badai biasa, pada umumnya di musim semi dan musim panas. Namun, sulit diperkirakan juga jika angin tornado dapat terjadi kapan saja.
Contoh Teks Eksplanasi Kejadian Vulkanik
Kejadian vulkanik terjadi ketika ada pelepasan energi dari dalam perut bumi secara tiba-tiba atau berkelanjutan yang disebabkan oleh gerakan magma ke permukaan. Kejadian vulkanik bisa terjadi karena beberapa faktor, salah satunya saat adanya endapan magma di perut bumi. Magma bumi sendiri terbentuk karena adanya panas suhu di dalam interior bumi.
Selain itu, adanya suhu di dalam bumi yang sangat panas dapat menghancurkan batuan lapisan bumi. Ketika batuan tersebut bisa meleleh, dan akan bercampur dengan magma serta akan terbentuk di bawah permukaan bumi. Gas yang ada pada magma memiliki tekanan di bawah kondisi batuan berat dan hal inilah yang membuat magma meletus.
Peristiwa gunung meletus kerap terjadi di Indonesia dan bukan merupakan kejadian yang langka terjadi di Indonesia. Indonesia merupakan negara yang berada di Iingkaran cincin api, maksudnya adalah banyak gunung api di Indonesia dan banyak dari gunung tersebut yang masih aktif hingga pada hari ini.
Contoh Teks Eksplanasi Angin Puting Beliung
Angin puting beliung merupakan salah satu kejadian fenomena alam yang terjadi karena adanya hubungan angin cumulus dengan gesekan tanah. Fenomena ini kerap kali terjadi di Indonesia. Kejadian angin puting beliung yang terakhir kali di Indonesia adalah di Situbondo, Jawa Timur baru-baru ini yang juga disertai hujan es.
Angin puting beliung sendiri biasanya terjadi ketika musim pancaroba dan keluar saat siang ataupun sore hari. Karena angin ini memiliki kecepatan 63km perjam, angin ini dapat merusak berbagai macam bangunan, pohon, alat transportasi dan lain-lain. Sehingga, biasanya setelah terjadi angin puting beliung, kerugian yang dicapai tidaklah sedikit.
Proses terjadinya angin puting beliung adalah mulai dari fase tumbuh, yakni proses terjadinya hujan belum ada karena tertahan arus udara. Kemudian, ada fase dewasa dimana pada arus udara yang naik ataupun turun ini dapat timbul arus yang membentuk pusaran yang disebut juga angin puting beliung.
Kemudian, akan terjadi fase punah dimana proses terjadinya awan juga akan membuat udara turun melemah dan berakhirlah proses angin puting beliung tersebut. Banyak ciri angin puting beliung yang dapat dirasakan sebelumnya, salah satunya yakni adanya udara yang panas, kemudian awan yang berlapis-lapis, serta munculnya awan hitam seperti cumolonimbus.
Contoh Teks Eksplanasi Tanah Longsor
Bencana alam tanah longsor memang sulit dihindari. Bahkan, baru saja bencana ini terjadi di Daerah Ibu Kota Jakarta. Namun, bukan hanya karena ulah manusia saja yang suka membuang sampah sembarangan dan dapat menimbulkan tanah longsor saat sedang hujan deras.Tanah longsor juga dapat terjadi karena adanya erosi tanah.
Erosi tanah tersebut, bisa disebabkan misalnya karena aliran air yang terlalu deras, maupun gelombang laut yang deras. Kaki- kaki lereng ini akan semakin licin dan bertambah curam saat erosi tanah terjadi. Hal inilah yang dapat menyebabkan terjadinya tanah longsor, karena tidak ada penopang yang kuat di bagian kaki lerengnya.
Penyebab lain bisa terjadinya tanah longsor adalah karena derasnya curah hujan di Indonesia. Hal ini terjadi saat aliran air hujan menghantam tanah di permukaan bumi. Jika terjadi terus menerus, maka tanah yang tidak kuat akan sulit menahan aliran air hujan, sehingga hal ini akan membuat tanah semakin longsor.
Tanah longsor memiliki banyak dampak yang sangat merugikan, tak hanya merusak fasilitas, baik bangunan, transportasi, namun juga membuat dampak buruk seperti timbulnya korban jiwa, banyaknya penyakit yang muncul setelah adanya tanah longsor, hingga memburuknya sanitasi atau air bersih di lingkungan tersebut.
Banyak upaya yang dapat dilakukan untuk mencegah sering terjadinya tanah longsor yang harus dimulai dari diri sendiri, yakni tidak membuat sawah di lereng yang menyebabkan tanah mudah longsor saat hujan, kemudian tidak membuat bangunan atau rumah di tebing maupun dekat sungai, hingga memberitahukan kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungannya.
Contoh Teks Eksplanasi Angin Topan
Kejadian angin topan tentu merupakan salah satu kejadian yang merusak jalan, infrastruktur, hingga menelan banyak korban jiwa. Angin topan dimulai dengan adanya pusaran angin kencang yang dapat mencapai kecepatan 120 km hingga 250 km perjamnya. Biasanya, angin topan terjadi pada negara yang memiliki iklim tropis dengan berada diantara garis selatan dan utara.
Angin topan biasa terjadi saat siang hari justru di saat udara, suhu, hingga lapisan atmosfer semakin panas tetapi tekanan udara rendah.Tekanan udara dari suhu rendah ke suhu lebih tinggi inilah yang dapat menyebabkan terjadinya angin topan. Angin topan juga bisa datang secara mendadak setelah proses pembentukan pusaran angin beberapa jam.
Banyak dampak yang terjadi setelah adanya angin topan, sangat erat hubungannya dengan bidang transportasi udara, seperti udara maupun darat. Selain cuaca di udara yang tak menentu sehingga menganggu penerbangan, suasana darat yang rusak akibat angin topan juga menganggu jalannya transportasi di darat.
Contoh Teks Eksplanasi Tentang Meteor Jatuh
Pada tahun 2015, Indonesia pernah mengalami jatuhnya meteor di daerah Curup Timur, Bengkulu. Peristiwa jatuhnya meteor ini diawali dengan cahaya kilat kemudian dentuman keras yang terdengar. Bumi selalu berpapasan dengan awan debu kosmik dan dapat menabrak asteroid. Adanya benda langit yang tiba-tiba jatuh ke bumi juga dapat menyebabkan meteor tersebut jatuh.
Mendekatnya benda yang berada di langit ke orbit bumi inilah penyebab bisa terjadinya meteor jatuh. Sebelum jatuh ke bumi, biasanya meteor akan terbakar hangus dulu di atmosfer, sehingga risiko bahaya untuk jatuhnya meteor ini tidak besar. Namun, hal ini tentu tetap harus diwaspadai oleh para masyarakat yang melihat benda langit jatuh ke bumi.
NASA memililiki program pengawasan khusus untuk benda-benda langit yang sangat dekat dengan orbit bumi. Sehingga, ketika ada meteor yang mendekati bumi, hal ini tidak perlu dikhawatirkan dan bukan menjadi suatu ancaman bagi masyarakat di bumi.
Contoh Teks Eksplanasi Hujan Es
Adanya peristiwa hujan es sepertinya bukan menjadi hal yang mengagetkan di Indonesia. Hujan es pada dasarnya sama seperti hujan air pada umumnya, namun jatuh dalam bentuk es. Hujan es bisa menjadi tanda-tanda datangnya angin darat kencang atau angin puting beliung. Hujan es biasanya terjadi saat peralihan iklim dari musim kemarau ke penghujan.
Hujan es juga biasanya terjadi di daerah yang melalui garis khatulistiwa dan beriklim tropis. Umumnya, hujan es tidak membahayakan bagi masyarakat, namun jika bongkahan es yang jatuh berukuran besar, mungkin hal ini cukup mengkhawatirkan dan harus berhati-hati saat sedang berada di luar ruangan.
Butiran es yang jatuh dari peristiwa hujan es merupakan kondensasi dari air hujan yang menggumpal di atas permukaan bumi. Hujan es biasanya terjadi tidak terlalu lama, yakni hanya sekitar 3 – 5 menit. Pernah beberapa kali hujan terjadi selama 10 menit, namun hal tersebut sangat jarang terjadi. Sifat hujan es biasanya hanya lokal dan jatuh tidak merata seperti hujan biasa.
Contoh Teks Eksplanasi Pelangi
Kejadian alam pelangi merupakan fenomena alam yang disebabkan oleh pembiasan dan pantulan cahaya dalam tetesan air, yang menghasilkan penampakan spektrum cahaya di langit. Pelangi muncul dalam bentuk busur dengan bermacam warna-warni. Ketika pelangi disebabkan oleh air dan matahari, pelangi akan muncul di sisi langit yang berhadapan langsung dengan matahari.
Sama seperti lagu pada pelangi, terdapat 7 warna utama yang bisa dilihat dalam pelangi, yakni merah, oranye, kuning, hijau, biru, nila dan ungu. Ketika sinar matahari menyentuh tetesan air, 7 warna spektrum tersebut muncul. Cahaya yang dipantulkan pelangi juga berjalan sepanjang jalur dan mempertahankan perbedaan sudut pembiasan.
Pelangi mulai muncul ketika sinar matahari yang menerjang hujan di atmosfer dibiaskan di permukaan rintik hujan dan memasuki droplet. Setelah pembiasan terjadi, cahaya akan memecah menjadi tujuh warna di dalam rintik hujan, kemudian dipantulkan ke sisi lain dari rintik hujan setelah hilang di dalamnya.
Ada pernyataan fakta bahwa pelangi hanya dilihat pada sudut 42 derajat membuat kita hanya melihat pelangi saat matahari sedang terbit maupun terbenam. Walaupun sangat mengandalkan matahari, terdapat pelangi yang dapat muncul pada malam hari, namun hal ini disebabkan oleh refleksi terhadap bulan bukan terhadap matahari.
Contoh Teks Eksplanasi Tentang Bahaya Narkoba
Banyaknya kasus pelanggaran hukum terkait pergaulan bebas banyak meresahkan masyarakat, salah satunya adalah penyalahgunaan narkoba. Narkoba sendiri merupakan bayang-bayang bahaya yang mengancam kehidupan seseorang.Obat-obatan yang menjanjikan kebahagiaan sesaat ini jelas menganggu baik secara fisik maupun merusak kejiwaan si pemakai.
Obat-obatan terlarang yang termasuk dari narkoba ini tidaklah murah, dan kerapkali disalahgunakan dengan dikonsumsi tanpa pengawasan dari dokter. Hal ini jelas membuat gangguan pada kesehatan, terutama pada sel saraf di dalam otak. Ada narkoba dengan jenis ekstasi yang membuat kondisi tubuh mengalami ketidakseimbangan elektrolit yang menyebabkan halusinasi dan agresif.
Seperti yang kita tahu, narkoba jelas membuat kualitas hidup menurun dengan sifatnya yang adiktif, yakni membuat si pemakai kecanduan dan butuh dosis tinggi untuk mendapatkan efek narkoba yang sama. Hal yang lebih menakutkan lagi, seorang pemakai narkoba dapat mengalami penyakit seksual, halusinasi hingga upaya bunuh diri saat berada di bawah pengaruh obat.
Bahaya narkoba ini dapat kita jauhi dengan memperhatikan lingkungan sekeliling kita dengan tidak mudah terpengaruh dengan teman yang mengajak berbuat hal buruk. Jika mengalami suatu permasalahan, alangkah lebih baik berbagi cerita dengan orang terpercaya dan tidak memendamnya sendiri.
Pertolongan pertama untuk pemakai narkoba juga dapat dilakukan ketika melihat pemakai terlihat sulit bernapas, terlihat ada tekanan atau sakit di bagian dada, kemudian adanya gangguan fisik atau psikologis lain, dan terlihat adanya kemungkinan overdosis. Saat ada hal-hal seperti ini jangan panik, dan yakin bahwa dapat diantisipasi dari orang terdekat dahulu.
Contoh Teks Eksplanasi Tentang Minuman Keras
Tidak dapat dipungkiri, sampai saat ini masih banyak orang di sekeliling kita menenggak minuman keras dengan santainya. Meminum minuman keras memang masih banyak dijual dan dilakukan oleh banyak orang. Walaupun, apabila dalam takaran tertentu, minuman keras memiliki manfaat kesehatan yang tidak kita duga.
Pengertian minuman keras sendiri merupakan minuman yang mengandung alkohol yang dapat memabukkan jika diminum dalam jumlah di atas batas wajar. Mengonsumsi minuman keras dalam jumlah yang cukup banyak tentu sangat merugikan tubuh, mulai dari menambah kadar alkohol hingga dapat menimbulkan keracunan alkohol.
Selain membahayakan bagi tubuh, mengonsumsi minuman keras dalam jumlah yang cukup banyak juga akan menyebabkan kerugian bagi orang lain. Jika kadar alkohol sangat tinggi di dalam tubuh, tentu akan mempengaruhi saraf pusat, sekaligus memperlambat baik pernapasan maupun detak jantung.
Jika hal tersebut terjadi, tentu si peminum minuman keras atau alkohol akan ada peningkatan risiko dalam berkendara. Selain itu, mengancam keselamatan siapapun yang menghadapi peminum alkohol karena tanpa sadar dapat melakukan pembunuhan, kejahatan seksual, maupun pencurian yang tidak disadari sepenuhnya oleh peminum alkohol.
Untuk peminum minuman keras yang rutin, dapat juga dikaitkan dengan peningkatan adanya kanker mulut dan tenggorokan. Bahkan, bisa meningkatkan hingga 80% pada pria dan 65% pada wanita jika dilakukan rutin bersama merokok. Hal ini sangat membahayakan tubuh dan menganggu esofagus, payudara, dan bagian hati.
Maka dari itu, jika ada orang terdekat yang senang minum alkohol, akan lebih baik dinasehati agar mengurangi atau bahkan meninggalkan minuman keras yang berujung pada kerugian, baik untuk tubuhnya sendiri maupun yang akan merugikan sekitarnya. Hal ini juga tentu akan menguras biaya kesehatan maupun kerugian jika ia membahayakan orang lain.
Jika menemukan peminum alkohol di sekitar lingkungan, laporkan jika kegiatan tersebut merugikan. Hal tersebut juga tentu akan merugikan dan meresahkan masyarakat di sekitar. Lebih baik diantisipasi mulai saat ini juga.
Contoh Teks Eksplanasi Tentang Ganja
Pemakaian ganja saat ini masih menjadi pertanyaan karena banyak penelitian yang menemukan bahwa tanaman ini memiliki keuntungan untuk kesehatan. Penelitian tersebut juga menemukan bahwa tanaman ini memiliki zat adiktif yang tentu saja memengaruhi otak dan membuat si pemakai ganja memiliki perubahan sikap juga.
Pemakaian ganja yan baik telah dilakukan di berbagai negara, salah satunya adalah di Tel Aviv. Dimana ditemukan fakta jika ganja dapat menyembuhkan tulang yang patah, kemudian membuatnya lebih kuat dan memiliki mineral serta unsur tertentu yang masuk ke jaringan tulang tersebut sehingga dapat memperkuatnya.
Tanaman ganja juga dapat berpengaruh besar, terutama dalam pembuluh darah, serta berhubungan dengan kelemahan ingatan si pemakai ganja. Namun, untuk masalah kreativitas, si pemakai ganja memiliki inspirasi yang kaya jika telah mengonsumsi ganja. Maka dari itu, banyak seniman yang terjerat dalam pemakaian ganja yang menjadi candu.
Selain berpengaruh dengan kondisi-kondisi di atas, banyaknya pemakaian atau kecanduan ganja bisa memengaruhi kanker testis bagi pengguna ganja laki-laki. Hal ini banyak dibuktikan oleh peneliti asal University of Southern California. Walaupun, penelitian ini masih perlu dilanjutkan terdapat fakta potensi hubungan kausal antara kanker testis dengan pemakaian ganja.
Untuk menghindari pemakaian ganja, tentunya mulai dari lingkungan sendiri lagi. Jika suatu hari lingkungan memberikan sesuatu yang berefek penggunaan langsungnya yakni detang jantung yang cepat, disorientasi, bahkan kekurangan koordinasi fisik, serangan panik, dan kekhawatiran, jelas hal tersebut adalah ganja dan wajib dilaporkan pemakaiannya.
Contoh Teks Eksplanasi Tentang Sampah
Kondisi lingkungan kita saat ini sudah mulai memprihatinkan. Apabila kita amati ternyata hal tersebut tidak hanya berasal dari sampah industri tapi juga berasal dari sampah rumah tangga. Saat ini persoalan sampah plastik menjadi lebih membahayakan karena sampah jenis ini perlu waktu yang sangat lama untuk terurai di tanah.
Sementara penggunaan plastik terutama di rumah tangga sangatlah tinggi. Kita memahami bahwa seolah-olah kita bisa lepas dari menggunakan plastik mulai dari kantong barang, tempat makan, tempat minum, dan juga kemasan minuman.
Bisa dikatakan kondisi sekarang ini sudah memprihatinkan karena belum diolahnya sampah plastik menjadikan hal ini bisa membahayakan lingkungan.
Pertumbuhan dan perkembangan masyarakat yang hidup di perkotaan ataupun di pedesaan membuat meningkatnya sampah yang dihasilkan oleh rumah tangga. Dalam satu rumah satu hari dapat menghasilkan sampah plastik sekantong besar.
Belum lagi jika kita bicara kemasan makanan atau minuman instan yang saat ini hampir semua menggunakan bahan dari plastik. Apabila hal ini dibiarkan terus maka bumi akan kesulitan untuk menguari sampah plastik. Pengolahan sampah yang ramah lingkungan diperlukan agar kesinambungan alam dapat terjaga.
Tidak hanya berasal dari rumah tangga, sampah plastik juga meningkat dari rumah makan-rumah makan. Semua rumah makan sekarang hampir pasti menggunakan plastik untuk membawa makanan yang dibungkus.
Penumpukan sampah plastik sudah pasti akan memberikan dampak yang buruk bagi lingkungan. Apabila makin sering digunakan dalam jumlah yang banyak maka anak cucu kita kelak harus menanggung beban dari sampah plastik ini juga.
Contoh Teks Eksplanasi Kebakaran Hutan
Peristiwa kebakaran hutan dapat terjadi secara sengaja mapun tidak sengaja. Berkembangnya industrialisasi menjadi salah satu penyebab terjadinya peristiwa ini. Apabila kita perhatikan, banyak kasus kebakaran hutan yang terjadi di negeri ini.
Dampak yang diakibatkan dari kebakaran hutan ini tidak hanya dirasakan oleh orang-orang di sekitar tempat kejadian tersebut. Akan tetapi juga dirasakan oleh orang-orang yang berada jauh dari lokasi kejadian.
Salah satu dampak dari kebakaran hutan yang tidak kalah penting adalah dampak kesehatan. Banyak orang mengalami masalah penyakit pernafasan karena dari asap yang ditimbulkan.
Penyebab utama terjadinya kebakaran hutan seringkali karena faktor kesengajaan sehingga disebut juga “pembakaran hutan”. Demi untuk membuka lahan baru dengan biaya yang sedikit, banyak pengusaha secara sengaja melakukan pembakaran hutan.
Di samping karena faktor kesengajaan, kebakaran hutan juga bisa terjadi secara alami. Seringnya kebakaran hutan alam terjadi pada musim kemarau karena pada saat itu tanaman menjadi kering yang dapat dengan cepat terbakar ketika ada letupan api meskipun kecil.
Peristiwa kebakaran hutan memang sulit untu diawasi, apalagi dengan kondisi hutan di Indonesia yang sangat luas. Tentu membutuhkan biaya yang sangat tinggi untuk bisa memantau dan mengawasinya.
Contoh Teks Eksplanasi Fenomena Sosial
Seiring arus informasi yang tidak terbatas kadang membawa pengaruh buruk bagi generasi muda kita saat ini. Salah satu bahaya adalah adanya penyimpangan seksual atau dikenal dengan istilah LGBT.
Sekarang ini bukan hanya kalangan muda yang terjangkit penyimpangan LGBT namun juga banyak juga orang dewasa yang mengalami penyimpangan ini. Banyak dari mereka tidak menyadari akibat yang akan muncul ke depannya jika terjebak pada perilaku LGBT.
Di Indonesia masih seputar LGBT masih menjadi perdebatan. Namun, kita patut mewaspadai agar anak-anak generasi muda tidak sampai berperilaku menyimpang.
Apa yang membuat LGBT menjadi masalah di masyarakat kita? Berbicara sesuatu yang menyimpang pasti kita akan berpikir ada keburukan di sana.
Dari sisi kesehatan seseorang yang sering berhubungan dengan sesama jenis sangat rentan terkena penyakit kelamin. Dalambeberapa kasus bahkan sampai terjangkit HIV AIDS.
Di samping itu apabila seseorang menjadi LGBT maka akan terputus garis keturunannya. Selain itu dilihat dari segi agama, semua agama dengan tegas melarang penyimpangan seperti LGBT. Sudah semestinya kita mulai mewaspadai penyimpangan ini melihat begitu banyak keburukannya.
Contoh Teks Eksplanasi Kekeringan
Kekeringan merupakan kondisi yang terjadi saat kemarau panjang. Ketika hujan tidak turun dalam kurun waktu yang lama maka akan membuat debit air di dalam tanah menjadi berkurang. Beberapa daerah di Indonesia mengalami kekeringan. Banyak warga mulai kesulitan mendapatkan air karena sebagian sumber airnya kering. Hal ini membuat warga kesulitan mendapatkan air bersih.
Kenapa kekeringan bisa terjadi ? Penyebabnya adalah tidak turunnya hujan, utamanya pada musim berkepanjangan. Hal ini membuat tidak ada air yang masuk ke tanah. Dengan tidak adanya air hujan membuat tanah menjadi kering.
Di samping hujan yang tidak turun saat musim kemarau, ketika musim hujan juga banyak air yang tidak diserap tanah. Penyebabnya adalah pohon yang banyak ditebang, hutan-hutan digunduli untuk alih fungsi lahan.
Berubahnya lahan pepohonan menjadi bangunan membuat tidak ada yang dapat menyerap air hujan. Ketika masih ada pohon, masih ada air hujan yang tertahan dalam tanah.
Selain itu tidak adanya waduk atau danau sebagai tempat menyimpan air juga berpengaruh. Fungsi waduh sebagai penyimpan air dapat bermanfaat dalam menyalurkan air untuk warga.
Dengan semakin seringnya terjadi kekeringan di beberapa daerah seharusnya menyadarkan kita bahwa keseimbangan di alam ini harus kita jaga. Caranya yaitu dengan melestarikan hutan serta dengan mengelola pembangunan dengan berkesinambungan.
Contoh Teks Eksplanasi Banjir
Musim hujan adalah saat yang membawa berkah bagi setiap makhluk hidup tak terkecuali manusia. Apalagi setelah musim kemarau yang panjang. Datangnya hujan menjadi sebuah anugerah tersendiri.
Namun saat ini kita sering melihat fenomena bersama datangnya hujan banyak timbul banjir di beberapa daerah.
Banjir merupakan peristiwa meluapnya air yang tidak bisa mengalir secara lancar dari hulu hingga hilir.
Melihat kondisi terutama di kota-kota besar, umumnya banjir terjadi di daerah yang padat penduduk.
Untuk mengetahui penyebab banjir kita harus melihat dari hulu ke hilir. Penebangan pohon di daerah hulu menjadi salah satu penyebab terjadinya banjir di beberapa daerah di Indonesia.
Saat hujan turun air langsung mengalir menuju sungai tanpa ada pepohonan yang menyerap terlebih dahulu. Selain itu pertumbuhan penduduk di kota-kota besar juga menyebabkan meningkatnya penggunaan lahan dekat sungai menjadi pemukiman. Hal tersebut berakibat pada menyempitnya sungai-sungai dan aliran air menjadi terhambat.
Peristiwa banjir lebih banyak disebabkan oleh perilaku manusia. Hal ini tentu harus menjadi perhatian yang serius bagi pemerintah dan masyarakat umum agar bersama-sama merawat dan melestarikan alam. Selain itu juga mulai hidup lebih bersih dengan menjaga kebersihan lingkungan masing-masing.
Contoh Teks Eksplanasi Pendidikan
Berbicara soal dunia pendidikan di Indonesia, memang belum bisa dikatakan sempurna. Dari dulu hingga kini sistem pendidikan kita masih terus berusaha berbenah ke arah yang lebih baik. Sekarang ini mulai ditinggalkan pemeringkatan (ranking) di sekolah. Hal ini dilakukan dengan maksud untuk menegaskan bahwa nilai bukanlah hasil akhir dari pendidikan.
Betapa banyak saat ini kita melihat orang-orang pintar yang justru kurang memiliki karakter yang baik. Sering kita temui berita ada siswa menganiaya gurunya sendiri hanya karena dihukum akibat melanggar peraturan sekolah.
Satu hal yang menarik ketika kita membahas tujuan pendidikan untuk membentuk seseorang yang berkarakter. Karakter yang baik akan menghasilkan karya yang baik juga.
Saat terjun ke masyarakat tentu karakter menjadi tolok ukur seseorang dibanding orang lainnya. Hal itulah kenapa dunia pendidikan perlu meningkatkan pembangunan karakter pada anak didik.
Menjadi pribadi yang berkarakter positif dimaksudkan untuk berkembang bersama-sama. Harus ada saling membantu antara yang pandai dan yang kurang begitu pandai. Membantu di sini adalah dalam arti saling mengajari dan berdiskusi seputar pelajaran sekolah.
Contoh Teks Eksplanasi Budaya
Indonesia adalah negara dengan beragam suku, bahasa, dan adat istiadat. Itulah sebabnya kita mengenal semboyan “Bhineka Tunggal Ika” di negara kita. Keberagaman budaya ini yang membuat negara kita kaya seni.
Dari Sabang sampai Merauke masing-masing memiliki budaya sendiri. Sayangnya saat ini generasi muda kita mulai kehilangan identitas budayanya. Kemajuan teknologi internet dan kemudahan arus informasi membuat generasi mudah lebih mudah terpengaruh budaya asing.
Ditambah lagi dengan kurangnya pengawasan dari keluarga membuat mereka merasa budaya asli bangsa ini sudah kuno dan ketinggalan zaman. Kondisi seperti ini tentu sangat memprihatinkan, namun belun terlambat untuk memperbaikinya.
Mundurnya budaya asli negeri ini merupakan tanggung jawab kita semua. Ketika generasi muda kita merasa budaya kita sudah ketinggalan zaman, hal ini tentu harus kita analisa apakah memang demikian.
Memang bukanlah hal yang mudah mengenalkan budaya kepada generasi muda. Akan tetapi apabila mampu berinovasi dalam menyampaikan informasi tentang budaya kepada mereka tentu memudahkan dalam penyampaian informasi. Kita sadari bersama tidak semua yang berasal dari Barat itu baik dan sesuai dengan budaya kita.