Ceramah itu menjadi cara terbaik untuk menyampaikan tausiyah dan nasehat kepada banyak orang pada momentum tertentu. Termasuk dalam acara peringatan isra mi’raj. Teks ceramah isra mi’raj lucu singkat itu menarik bagi banyak audiens sehingga mereka mendengar isi tausiyah hingga selesai dan memperoleh hikmah dan manfaatnya.
Tulisan ini akan membahas tentang Pidato tentang isra miraj singkat yang bisa kamu jadikan referensi untuk membuat pidato yang menarik dan membuat audiens memperoleh manfaat.
Apa Ceramah Isra Mi’raj itu?
Ceramah isra mi’raj adalah ceramah yang disampaikan dalam momentum acara isra mi’raj. Yaitu peringatan perjalanan nabi Muhammad Saw. dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa Palestina hingga Sidratul Muntaha, langit ke-7 untuk menerima perintah salat.
Baca juga: 5 Contoh Teks Ceramah Singkat Yang Berkesan Bagi Audiens Anda
Kumpulan Pidato Ceramah Isra Miraj
Berikut beberapa contoh Pidato isra miraj singkat yang menarik bagi audiens:
Pidato Sejarah Isra Miraj
Peristiwa isra mi’raj terjadi tanggal 23 Rajab tahun ke-8 kenabian. Yaitu perjalanan nabi Muhammad Saw. yang mulia dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa (Palestina) dan naik hingga Sidratul Muntaha atau langit ketujuh. Persitiwa itu hanya terjadi dalam waktu satu malam saja dan sudah kembali ke Mekah.
Isra mi’raj adalah pengalaman spiritual nabi Muhammad Saw. secara fisik dan jasadnya. Jadi, peristiwa ini terjadi bukan dalam mimpi tetapi kenyataan.
Isra mi’raj adalah hadiah Allah Swt. untuk nabi Muhammad Saw. Tepatnya, sebagai penggembira. Sebagaimana kita ketahui bersama, tahun itu adalah Aamul huzn (tahun kesedihan). Yaitu, nabi Muhammad Saw. telah ditinggal wafat oleh dua orang pembela utamanya, yaitu istrinya Siti Khodijah dan pamannya, Abu Thalib. Aamul Huzn ini terjadi tahun ke-11 kenabian.
Malam itu nabi Muhammad Saw. didatangi oleh malaikat Jibril. Jibril menyampaikan perintah Allah Swt. untuk membelah dadanya, sebagaimana sabda Nabi Saw:
“Lalu hatiku dikeluarkan dan dicuci dengan air zam zam. Kemudian hati itu dikembalikan ke tempatnya dengan memenuhinya dengan iman dan hikmah”. (Hr Bukhari)
Kemudian datanglah Burok dan Jibril mengajak nabi Saw. menunggangi Burok untuk melakukan perjalanan ke Masjidil Aqsa di Palestina. Dalam waktu singkat, sampailah ke Masjidil Aqsa. Nabi Muhammad Saw. salat dua rakaat kemudian kembali naik Burok melakukan perjalanan ke langit ke-7.
Pidato Tentang Tujuan Isra Minraj
Isra dan mi’raj itu peristiwa besar yang membuat banyak orang murtad karena tak percaya dengan peristiwa besar itu. Hanya keimanan kepada Allah Swt. yang bisa mengantarkan seseorang mempercayai peristiwa isra mi’raj pada saat itu.
Belum ada teknologi yang menguatkan pemahaman orang untuk mempercayainya begitu saja. Orang yang pertama kali percaya peristiwa isra mi’raj adalah abu bakar as siddiq. Nama aslinya adalah Abu Quhafah. Maka beliau memperoleh gelar Abu Bakar. Artinya, orang yang pagi-pagi mempercayai peristiwa isra mi’raj tanpa ragu sedikitpun.
Peristiwa isra mi’raj adalah bukti kebesaran Allah Swt. Allah Swt. ingin membuktikan kebesaran dan keagungannya kepada manusia. Bila Allah Swt. berkehendak, maka tak ada yang tak mungkin. Salah satunya, yaitu memperjalankan nabi Muhammad Saw. dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa (Palestina). Dilanjutkan perjalanan ke Sidratul Muntaha langit ke-7 dan pada malam yang sama kembali ke bumi.
Tujuan kedua peristiwa isra mi’raj, Allah Swt. akan memberikan perintah yang sangat penting kepada nabi Muhammad Saw. yaitu perintah salat. Hakikatnya, perintah salat ini untuk umatnya, yaitu kita umat Islam.
Perintah ibadah yang lain seperti puasa, sedekah, haji itu perintahnya berupa wahyu yang dibawa oleh malaikat Jibril kepada nabi muhammad Saw. Namun, perintah salat, Allah Swt. tidak memerintahkan malaikat Jibril untuk membawa perintah itu tetapi Allah Swt. memanggil langsung nabi Muhammad Saw. untuk menghadapnya di Sidratul Muntaha.
Tentu, jangan kamu bayangkan peristiwa Allah bertemu nabi Muhammad Saw ini. Tugas kamu itu meyakini bahwa isra miraj itu benar-benar terjadi sebagai salah satu bukti kebesaran dan kekuasaan Allah Swt.
Salat adalah ibadah paling utama bagi seorang muslim. Dalam agama Islam, salat adalah tiang agama. Orang yang menjalankan salat, maka mereka mendirikan agama. Sebaliknya, orang yang meninggalkan salat, mereka itu orang yang menghancurkan agama.
Begitu pentingnya salat, maka salat menjadi barometer baik buruknya keislaman seseorang. Seorang muslim yang baik, mereka pasti menjalankan salat dengan baik. Dalam salatnya, dia menjaga cara, rukun dan ketentuan lainnya dalam salat.
Bukan hanya itu, hati mereka selalu ingat Allah Swt. dalam salat. Mereka menghadirkan kekhusyukan hati untuk hanya menyembah dan mengabdi kepada Allah Swt.
Pidato Tentang Hikmah Isra Miraj
Peristiwa yang mengguncangkan kala itu, ternyata membawa hikmah yang luar biasa untuk umat Islam. Inilah beberapa hikmah dari peristiwa isra mi’raj:
Meningkatkan Keimanan Seorang Muslim
Isra mi’raj menjadi pembuktian keimanan seorang muslim. Saat itu belum begitu banyak umat Islamnya. Hanya beberapa sahabat nabi yang masuk Islam. Keimanan mereka terguncang dengan peristiwa isra mi’raj.
Betapa tidak, sebagai seorang muslim mereka tentu harus percaya dengan apa yang terjadi, yaitu isra mi’raj. Bagi banyak muslim tentu mereka percaya karena nabi Muhammad Saw. adalah manusia terbaik yang diperjalankan Allah Swt.
Tetapi banyak orang kafir Quraisy yang mengejek, memfitnah rasul Saw.
Orang yang membela nabi dan membenarkan peristiwa itu adalah Abu Kuhafah atau kita kenal dengan nama Abu Bakar As Siddiq.
Tanpa ragu sedikit pun, Abu Bakar menyatakan percaya dengan peristiwa itu. Apa yang sulit jika Allah Swt. menghendaki nabinya melakukan perjalanan isra mi’raj.
Kisah keimanan Abu Bakar yang tanpa ragu ini harus menjadi penyemangat kita umat Islam untuk menambah dan meningkatkan keimanan kita kepada Allah Swt. Subhanahu Wa Ta’ala.
Sebagai Bukti Kekuasaan Allah Swt
Terjadinya isra mi’raj itu adalah bukti kekuasaan Allah Swt. yang tak terbatas. Allah Swt. ingin memperlihatkan kekuasaannya kepada manusia dalam peristiwa isra mi’raj ini. Sebagaimana firman Allah Swt. dalam Alquran:
سُبْحَٰنَ ٱلَّذِىٓ أَسْرَىٰ بِعَبْدِهِۦ لَيْلًا مِّنَ ٱلْمَسْجِدِ ٱلْحَرَامِ إِلَى ٱلْمَسْجِدِ ٱلْأَقْصَا ٱلَّذِى بَٰرَكْنَا حَوْلَهُۥ لِنُرِيَهُۥ مِنْ ءَايَٰتِنَآ ۚ إِنَّهُۥ هُوَ ٱلسَّمِيعُ ٱلْبَصِيرُ
Terjemahnya: “Mahasuci (Allah Swt.), yang telah memperjalankan hamba-Nya (Muhammad) pada malam hari dari Masjidilharam ke Masjidil Aqsa yang telah kami berkahi sekelilingnya agar kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda (kebesaran) kami. Sesungguhnya dia maha mendengar, maha melihat.” (q.s. al- isra’: 1)
Bukti Salat itu Penting
Sebagaimana isra mi’raj nabi Muhammad Saw. ke Sidratul Muntaha, salat adalah mi’raj seorang mukmin. Seorang mukmin setiap hari berkewajiban melaksanakan salat lima waktu. Mereka harus mengerjakan salat ini dengan sungguh-sungguh. Melaksanakan syarat, rukun dengan tepat. Termasuk menjaga hati dan keikhlasan. Semua sebagai bentuk pengabdian kepada Allah Swt.
Ceramah Isra Mi’raj Lucu
Assalamu’alaikum wr. wb.
Saudara-saudaraku yang saya hormati,
Pada kesempatan kali ini, saya ingin berbagi kisah Isra Mi’raj dengan sudut pandang yang berbeda. Tentu saja, kisah ini memiliki makna yang sangat dalam dan suci bagi umat Islam, namun tidak ada salahnya jika kita menyajikannya dengan sedikit humor agar lebih menarik bagi audiens.
Kisah Isra Mi’raj bermula saat Nabi Muhammad SAW dijemput oleh Malaikat Jibril untuk naik ke langit. Ketika sampai di langit pertama, Nabi Muhammad SAW bertemu dengan Adam AS yang memberikan salam kepadanya. Namun sayangnya, Adam AS lupa mengucapkan salam kepada Hawa sehingga Hawa pun mengeluh kepada Adam AS, “Kok gak bilang-bilang sih kalo udah ketemu nabi baru tadi.”
Setelah melewati langit pertama, Nabi Muhammad SAW bertemu dengan langit kedua yang dihuni oleh Nabi Isa AS dan Yahya AS. Keduanya tampak sangat bahagia melihat Nabi Muhammad SAW. Namun, tiba-tiba Nabi Isa AS bertanya kepada Nabi Yahya AS, “Eh bro, kamu punya obat sakit gigi gak? Gigi gue sakit banget nih.” Kemudian Nabi Yahya AS menjawab, “Maaf bro, gue cuma bisa nyembuhin penyakit yang ringan-ringan aja.”
Lalu Nabi Muhammad SAW melanjutkan perjalanannya ke langit ketiga, di mana ia bertemu dengan Nabi Yusuf AS. Nabi Yusuf AS pun memberikan salam kepada Nabi Muhammad SAW, “Wa’alaikumsalam wa rahmatullahi wa barakatuh.” Namun, Nabi Muhammad SAW jadi teringat sebuah lagu populer yang sedang ngehits saat itu, “Josss suaranya Yusuf.” Kemudian Nabi Yusuf AS menjawab, “Maaf ya Rasulullah, gak pernah denger lagunya. Gue cuma denger lagu-lagu religi.”
Setelah melewati langit ketiga, Nabi Muhammad SAW tiba di langit keempat yang dihuni oleh Nabi Idris AS. Nabi Idris AS menyambut Nabi Muhammad SAW dengan gembira dan berkata, “Wah, kirain lo bakal telat. Lagian gw juga gak ngerti waktu jaman sekarang.” Kemudian Nabi Muhammad SAW menjawab, “Ya udah kalau gitu, kita pake jam analog aja ya biar gak bingung.”
Akhirnya, Nabi Muhammad SAW sampai ke langit kelima yang dihuni oleh Nabi Harun AS. Nabi Harun AS tampak sangat senang bisa bertemu dengan Nabi Muhammad SAW. Namun, tiba-tiba Nabi Harun AS berkata, “Waduh, nabi kok mukanya kusam ya? Udah pakai krim malam belum?” Kemudian Nabi Muhammad SAW menjawab dengan tersenyum, “Nggak pakai, masih seger kok.”
Pidato berupa teks ceramah isra mi’raj lucu singkat itu juga penting. Tetapi jangan lupa esesnsi atau nilai dari ceramah itu sendiri. Kalau ceramah dengan iringan humor untuk membuat audiens tertarik dan tidak mengantuk itu tidak jadi masalah tapi kalau terlalu banyak guyonan dan lucu akhirnya menghilangkan inti dari ceramah itu sendiri ya sangat disayangkan.
Semoga contoh ceramah tentang isra miraj yang penulis sajikan ini bermanfaat untuk pembaca sekalian. Semoga bermanfaat.