Teknologi telah memasuki era modern yang mudah dijangkau dan sangat canggih. Bagi pecinta film, pastinya sudah paham dengan keunggulan internet dalam menampilkan film-film yang sedang menjadi tren saat ini.
Film favorit yang ingin ditonton, bisa langsung dicari dan tanpa menunggu waktu lama dan pasti bisa ditemukan. Bahkan, untuk kualitas gambarnya tidak perlu diragukan lagi, karena bisa disesuaikan dengan keinginan.
Situs Nonton Film Bioskop Online
Pergi berselancar di internet, dan temukan berbagai macam situs aplikasi, yang bisa digunakan untuk menonton film secara online yang pernah tayang di Bioskop.
1. Ganool Asia
Jika dulu namanya adalah Ganool, sekarang situs tersebut berganti nama menjadi Ganool Asia. Ketika mengunjungi situs ini, tidak akan menemukan banner iklan. Akan tetapi, iklan akan muncul saat beralih ke halaman lain.
Film dapat ditonton jika sudah menutup pop-up iklan yang muncul ketika akan menonton film. Dengan menggunakan situs ini, maka dapat dengan mudah menemukan film favorit dan yang sedang booming saat ini.
2. Indomovie
Indomovie merupakan situs online yang digunakan untuk menonton film bioskop secara gratis. Genre dan pilihan film disediakan sangat banyak dan juga lengkap. Subtitle bahasa Indonesia bisa secara otomatis, terdapat di dalam film yang sedang diputar.
Kualitas film yang ditawarkan hingga kualitas HD, sehingga dapat memanjakan mata dengan melihat film secara jelas dan bersih. Selain itu, situs ini menyediakan rating IMDb, yang berarti semakin tinggi IMDb di atur, maka akan semakin bagus gambar untuk film yang sedang ditonton.
Pengunduhan film secara gratis bisa dilakukan pada situs ini. Menambahkan subtitle bahasa Indonesia, dan bisa mendapatkan film favorit yang diinginkan dan menyimpannya pada penyimpanan komputer atau lapotp.
3. Duniafilm21
Situs ini dulunya dikenal sebagai LayarKaca21 yang memiliki koleksi film cukup lengkap. Update film juga selalu dilakukan, sehingga film-filmnya lengkap dengan berbagai genre. Hal pertama yang akan muncul ketika membuka situs ini adalah film-film rekomendasi yang sedang banyak ditonton oleh pecinta film. Selain itu, kualitas yang bisa dinikmati hingga 1080.
Halaman pertama pada situs ini menyediakan banyak film rekomendasi dari berbagai negara. Untuk mempermudah pencarian banyak tollbar yang bertuliskan nama-nama negara, sehingga bagi para pencari film bisa langsung mengeklik ikon nama negara yang membuat film favoritnya.
Film tersebut dapat diunduh secara gratis. Untuk memastikan bahwa pengguna melakukan proses unduh dengan benar, maka situs ini memberikan petunjuk cara mengunduh. Setelah selesai mengunduh, maka bisa disimpan pada penyimpanan laptop dan menontonnya berulang kali, tanpa menghabiskan paket data seluler atau menggunakan Wi-Fi untuk menonton online.
4. Juragan Film
Juragan Film merupakan situs nonton film online bioskop yang gratis, memiliki koleksi lengkap, dan selalu update film terbaru. Kualitas film favorit bisa diatur hingga resolusi 1080p yang berarti menyediakan kualitas film yang bersih dan jernih.
Pencarian film favorit bisa dengan mudah didapatkan, karena telah disediakan kotak pencarian. Namun, pada saat awal membuka situs ini, akan muncul beberapa iklan. Untuk mengatasi hal tersebut, maka harus menutup iklan satu per satu. Iklan tersebut muncul dengan tipe pop-up, sehingga tidak bisa melanjutkan berseluncur dan harus menutupnya terlebih dahulu.
Selanjutnya, akan ada beberapa rekomendasi film dan drama yang sedang banyak dicari atau favorit dari para pecinta film yang telah menggunakan situs Juragan Film. Situs menonton film online gratis ini telah menjadi incaran Kominfo untuk diblokir. Namun, hingga saat ini masih bisa di tonton karena domain dari situs ini telah diganti menjadi domain luar negeri, yang tidak diakses oleh pemerintah.
5. Bioskop Keren
Salah satu situs nonton online yang bisa dijadikan rekomendasi adalah Bioskop Keren. Situs ini menyediakan banyak film dari tahun 90-an hingga update film-film terbaru. Genre yang ditawarkan mulai dari horor, misteri, komedi, hingga tak ketinggalan film kartun. Drama korea dan serial barat terdapat pada situs ini dengan lengkap dan berkualitas.
Namun, situs Bioskop Keren telah diburu oleh pemerintah yaitu Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), karena menjadi situs nonton gratis film bioskop yang tidak dibenarkan. Akan tetapi, situs ini dengan sigap mengganti domain luar negeri, sehingga masih bisa diakses hingga saat ini.
Sebelum menonton pada situs ini, akan diberikan pengetahuan mengenai sinopsis film yang telah diklik untuk ditonton. Selain itu, terdapat rating IMDb dan daftar tokoh yang berperan dalam film. Namun sayangnya, dalam situs ini tidak terdapat video trailer untuk setiap filmnya.
Meskipun menonton secara online menghabiskan banyak data atau kuota internet, hal tersebut bisa menghemat pengeluaran, dibanding jika harus mengunjungi bioskop.
Aplikasi Nonton Bioskop Online
Menonton film bioskop secara gratis bisa didapatkan dengan cara menginstal aplikasi nonton film. Aplikasi ini memudahkan untuk mencari film secara cepat, karena tidak perlu menunggu proses loading membuka situsnya.
1. Layar Kaca 21
Salah satu aplikasi yang bisa diinstal dan menikmati berbagai macam film dengan mudah adalah Aplikasi Layar Kaca 21. Streaming film bisa dilakukan dengan lancar yang didukung oleh subtitle bahasa Indonesia
Isi dari aplikasi ini adalah link khusus yang disambungkan ke situs web film terkait, sehingga bisa dengan mudah mencari dan menonton film bioskop secara online. Hal tersebut disebabkan, Aplikasi Layar Kaca 21 tidak menyimpan berbagai macam film pada direktorinya.
Update film dengan berbagai genre seperti romantis, horor, komedi, dan yang lainnya selalu dilakukan dengan berkala. Bahkan, melihat dengan resolusi HD pun bisa dilakukan dengan mudah pada aplikasi ini.
2. Maxstream
Maxstream merupakan aplikasi yang bisa digunakan untuk mengakses film bioskop secara gratis. Berbagai macam genre film dan update film terbaru selalu dilakukan, sehingga bisa dengan cepat menemukan film favorit atau film yang sedang booming saat ini.
Keunggulan lain yang dimiliki Aplikasi Maxstream adalah bisa digunakan untuk menonton saluran TV premium yang berasal dari TV Lokal maupun TV Internasional. Akses dari aplikasi ini dapat digunakan untuk menonton TV Series, Sport, dan kartu dari Nickeledeon.
Pengguna Telkomsel bisa mengakses aplikasi ini dengan login menggunakan nomor ponselnya. Jika menginginkan fitur lengkap dari Mazstream, maka harus menggunakan paket berbayar, karena tidak semua layanan dapat diakses secara gratis.
3. HOOQ
Banyak film lokal yang disajikan dalam Aplikasi HOOQ, bahkan bisa dinikmati secara gratis atau bisa berlangganan dan berbayar. Aplikasi ini berfokus pada film-film lokal yang banyak dicari oleh masyarakat Indonesia, khususnya film lokal yang tayang di bioskop.
Aplikasi dengan ukuran 28 MB ini, bisa menyajikan gambar film yang berkualitas hingga resolusi HD. Bahkan film-film update terbaru selalu diberikan setiap minggu, dengan berbagai genre dan film yang sedang hits saat itu.
Dengan menggunakan aplikasi HOOQ, bisa mengunduh film secara gratis dan menontonnya secara offline, sehingga dapat berulang-ulang menonton tanpa takut kuota banyak tersedot karena menonton film melalui aplikasi online.
4. Iflix
Aplikasi Iflix telah diunduh lebih dari 10 juta pengguna di Google Play Store. Film yang bisa ditonton pada aplikasi ini terdiri dari beberapa genre yaitu drama, horor, animasi, romantis, komedi, dan beberapa genre yang lainnya.
Beberapa seria TV dari seluruh dunia bisa ditonton melalui aplikasi ini. Memiliki kolaborasi dengan perusahaan telekomunikasi besar di Indonesia yaitu Telkomsel, membuatnya semakin banyak digunakan oleh para pecinta film.
Selain menonton secara online, film yang terdapat pada aplikasi Iflix bisa dunduh, sehingga dapat dengan mudah ditonton secara offline, yang terdiri dari banyak film hits di seluruh dunia dan dari berbagai negara.
5. VIU
Saat ini, VIU banyak digunakan oleh para pecinta drama Korea, karena pada awalnya aplikasi ini datang dengan promosi menonton drama korea. Semakin canggih dan besarnya aplikasi ini, VIU menyuguhkan berbagai macam film yang berasal dari luar Korea yaitu film barat, China, Thailand, dan Bollywood.
Aplikasi ini memiliki keunggulan yaitu setiap filmnya menggunakan subtitle bahasa Indonesia. Akan tetapi, saat menonton film dengan menggunakan aplikasi ini akan bermunculan beberapa iklan, karena aplikasi ini bisa diakses secara gratis.
VIU menyediakan paket premium, bagi yang merasa terganggu oleh iklan yang muncul ketika menonton film. Untuk membyaar layanan VIU berbayar, bisa dibayar dengan menggunakan e-wallet atau transfer ke rekening tertentu.
Beberapa film terbaru selalu diupdate oleh VIU dan untuk menonton film terbaru harus upgrade aplikasi pada premium. Bisa menikmati film terbaru, jika sudah berlangganan dan membayar biaya langganan. Hal tersebut tentunya lebih murah, jika dibandingkan harus memasang TV kabel yang bisa digunakan untuk mengakses TV Internasional.
Untuk menambah kesan yang mengasyikkan, saat menonton dapat menggunakan speaker tambahan, sehingga dapat merasakan film secara lebih hidup. Streaming film dapat menambah pengalaman yang seru. Pilihlah film favorit, gunakan subtitle bahasa Indonesia, ditambah dengan speaker, dan rasakan sensasi dalam menonton film secara online maupun offline.