Contoh Kata Penutup Makalah yang Baik dan Benar, Cocok untuk Dijadikan Sebagai Referensi

Dalam artikel sebelumnya kita sudah mengulas lebih detail mengenai contoh pendahuluan untuk makalah, laporan, proposal, dan karya ilmiah. Nah selanjutnya kita akan mengulas tentang bagaimana cara membuat kata-kata penutupnya. Kita juga akan memberikan beberapa contoh kata penutup. Mulai dari contoh penutup makalah, contoh penutup laporan prakerin, contoh penutup proposal usaha, contoh penutup karya ilmiah, dan contoh penutup kliping yang bisa kamu jadikan sebagai referensi.

Seperti yang telah kita ketahui bersama bahwa makalah atau laporan dan sejenisnya memiliki beberapa bagian yang diantaranya adalah bagian penutup. Jika kamu belum pernah membuat makalah atau laporan sebelumnya, sebaiknya kamu membaca artikel ini sampai selesai. Kamu bisa menemukan beberapa referensi kata penutup untuk makalah atau laporan kamu.

Cara Membuat Kata Penutup dalam Makalah atau Laporan

Contoh Penutup
Contoh Penutup

Bagian penutup dalam makalah lebih menonjolkan mengenai kesimpulan yang bisa di dapat di dalam makalah yang sudah kamu buat. Untuk membuat kesimpulan yang baik dan benar, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan. Diantaranya adalah sebagai berikut ini :

  1. Isi dalam kesimpulan harus berupa analisis dari kajian pustaka dan juga interpretasi dari tema yang telah diangkat. Bisa berupa implikasi dan bisa juga berupa inferensi.
  2. Isi dalam kesimpulan sebaiknya mengandung saran yang ditujukan untuk pembaca.
  3. Kesimpulan makalah sebaiknya dibuat dengan menjelaskan secara singkat isi dari karya ilmiah yang telah dijelaskan pada sebelumnya.
  4. Dalam membuat kesimpulan karya tulis ilmiah, hindari menyimpulkan materi yang tidak di ulas dalam pembahasan.

1. Contoh Penutup Makalah yang Baik dan Benar

5.1 Kesimpulan

Dari data dan fakta yang telah dipaparkan diatas maka penulis dapat menyimpulkan bahwa penggunaan bahan pengawet pada jajanan anak sekolah sangat berbahaya untuk kesehatan sehingga perlu dilakukan tindakan pencegahan. Tindakan tersebut meliputi menyediakan jajanan yang sehat di kantin sekolah dan melarang anak-anak untuk jajan sembarangan. Pengawasan dari orang tua guru juga sangat penting untuk mengatasi permasalahan ini.

5.2 Saran

Meskipun penulis menginginkan kesempurnaan dalam penyusunan makalah ini akan tetapi pada kenyataannya masih banyak kekurangan yang perlu penulis perbaiki. Hal ini dikarenakan masih minimnya pengetahuan penulis. Oleh karena itu kritik dan saran yang membangun dari para pembaca sangat penulis harapkan sebagai bahan evaluasi untuk kedepannya.

2. Contoh Penutup Laporan Prakerin

A. Kesimpulan 

Dari penjelasan diatas dapat kami simpulkan bahwa kegiatan Praktik Kerja Lapangan sangat bermanfaat untuk siswa/siwi Sekolah Menengah Kejuruan ataupun untuk pihak industri. Selain itu kegiatan Praktik Kerja Lapangan juga menjadi salah satu sarana untuk mengasah keterampilan khususnya dalam hal praktik dimana mereka bisa belajar lebih luas dalam dunia kerja serta sebagai ajang untuk melatih siswa/siswi menjadi generasi muda yang bertanggung jawab dan profesional.

B. Kesan

Adapun kesan yang kami rasakan selama kegiatan Praktik Kerja Lapangan sangat senang dan berterimakasih, karena selama kegiatan Praktik Kerja Lapangan kami mendapatkan banyak sekali ilmu dan pengalaman yang belum pernah kami dapatkan di sekolah. Kami juga sangat berterimakasih kepada semua pihak yang telah memberikan ilmu dan pengalaman tersebut sehingga kami bisa mengembangka keterampilan kami dalam dunia kerja.

C. Saran

Untuk melengkapi laporan ini kami akan menyampaikan beberapa saran yang mungkin bisa membantu mengisi kekurangan-kekurangan yang ada, antara lain sebagai berikut :

  1. Kuasai terlebih dahulu teori sebelum melaksanakan praktik kerja lapangan.
  2. Utamakan keselamatan kerja.
  3. Gunakan waktu sebaik mungkin.
  4. Jangan pernah merasa puas dengan hasil yang telah dicapai.

3. Contoh Penutup Proposal Usaha

A. Kesimpulan

Demikian proposal ini saya susun dengan harapan permohonan pendirian perusahaan yang saya dirikan dapat diterima. Pembuatan proposal ini bertujuan untuk memperluas wawasan dan ilmu pengetahuan tentang peluang dalam dunia bisnis.

Dari pendirian usaha ini, saya dapat menyimpulkan bahwa berdirinya sebuah perusahaan dikarenakan kebutuhan masyarakat dan permintaan pasar yang sangat mendukung perkembangan perusahaan ini. Selain itu tujuan saya mendirikan perusahaan ini adalah untuk membantu pemerintah mengurangi pengangguran di era krisis global seperti sekarang ini.

Saya menyadari bahwa tiada yang sempurna di dunia ini kecuali Tuhan yang Maha Esa. Dalam pembuatan proposal ini tentunya masih banyak kekurangan, untuk itu saya mengharapkan kritik dan saran Bapak/Ibu yang sifatnya membangun guna sebagai bahan evaluasi saya untuk kedepannya agar lebih baik lagi.

Akhir dari penulisan proposal ini saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah ikut membantu dan berpartisipasi dalam menyusun proposal dan pendirian perusahaan “Shafira Nurlita”. Dan terimakasih juga atas penerimaan proposal ini, serta saya berharap agar pelaksanaan perusahaan yang saya dirikan dapat berjalan dengan baik dan lancar.

B. Saran

Agar pelaksanaan usaha dapat berjalan dengan baik dan lancar, saya memiliki beberapa saran. Anatara lain :

  1. Percaya dan yakin bahwa usaha dapat dilaksanakan.
  2. Mempunyai etos kerja yang tinggi.
  3. Pandai berkomunikasi dengan orang lain.
  4. Tidak mudah berputus asa.
  5. Mau mendengarkan kritik dan saran dari orang lain.
  6. Mampu menghasilkan produk yang berkualitas.
  7. Disiplin, bertanggungjawab, kreatif dan inovatif.
  8. Mengutamakan kepuasan pelanggan.

4. Contoh Penutup Karya Ilmiah

Pendidikan sangat penting bagi perkembangan hidup manusia dan untuk menciptakan masa depan yang lebih baik lagi. Sehingga pembelajaran dalam pendidikan harus dibenahi, pembelajaran yang merupakan peraduan dari aktivitas belajar dan mengajar memiliki tujuan yang baik, yakni mengubah perilaku seseorang ke arah yang lebih baik guna untuk masa depan yang sukses. Dalam pendidikan ada banyak faktor yang terlibat dalam pembelajaran. Misalnya saja di sekolah ada guru, siswa, fasilitas yang telah disediakan, program dan tujuan, rencana, kurikulum dan yang lainnya.

Pembelajaran mempunyai beberapa prinsip penting yang baik untuk diketahui. sehingga terwujudnya tujuan pembelajaran itu sendiri bisa tercapai dengan baik. Dalam suatu pembelajaran di sekolah tidak terlepas dari permasalah yang dapat mengganggu proses terjadinya belajar mengajar, tetapi permasalahan tersebut bisa diatasi apabila semua pihak dapat bersatu untuk mengatasinya.

Saran

Berikut ini adalah beberapa saran yang penulis berikan untuk arah perkembangan selanjutnya :

  1. Menyatukan faktor-faktor yang terlibat dalam proses pembelajaran agar berkesinambungan.
  2. Mari kita bersatu membenahi saran dan prasarana dalam proses pembelajaran yang belum sesuai atau yang tidak sesuai dengan proses pembelajaran di sekolah.
  3. Pembelajaran di sekolah menerapkan metode yang sudah teruji.

5. Contoh Penutup Kliping

Terima kasih atas waktu yang kalian berikan untuk membaca Kliping Tugas yang saya buat ini. Jika ada kata-kata yang kurang dapat di mengerti ataupun salah-salah kata saya mohon untuk di maafkan dan di maklumi.

6. Contoh Penutup Makalah Singkat

Kesimpulan

Berdasarkan teori yang telah dijabarkan, serta melihat fakta yang ada di lapangan, maka dapat ditarik beberapa kesimpulan, diantaranya:

  1. Makanan yang tidak sehat dapat menyebabkan penyakit dalam jangka panjang.
  2. Makanan cepat saji terbukti memberikan dampak negatif bagi kesehatan

Saran

Setelah melihat dampak negatif dari permasalahan tersebut, maka kami sebagai penyusun makalah menyarankan beberapa hal berikut ini:

  1. Tindakan pencegahan yang perlu dilakukan adalah dengan menyediakan makanan sehat secara mandiri
  2. Edukasi bahaya makanan cepat saji bagi kesehatan oleh seluruh stakeholder kesehatan

7. Contoh Penutup Makalah Agama Islam

Kesimpulan

Berdasarkan penjelasan yang telah dipaparkan di atas, penulis menarik kesimpulan sebagai berikut:

  1. Orang yang melaksanakan sholat 5 waktu dengan berjamaah memiliki disiplin yang lebih baik dan juga lebih produktif
  2. Orang yang baik dalam pelaksanaan ibadah sholatnya lebih baik dalam kehidupan bermasyarakat
  3. Orang yang rajin sholat memiliki kondisi jasmani yang lebih sehat

Saran

Selain kesimpulan di atas, penulis juga memiliki beberapa saran seperti :

  1. Penanaman pentingnya sholat sejak usia dini
  2. Instansi pemerintahan ataupun perusahaan hendaknya melihat waktu sholat dalam pengaturan jam kerja
  3. Meningkatkan kualitas dan kuantitas tempat sholat pada fasilitas-fasilitasa umum

8. Contoh Penutup Makalah Bahasa Indonesia

Kesimpulan

Sesuai dengan pemaparan makalah dengan judul Budaya Baca dan Diskusi Untuk Anak, penulis menyimpulkan bahwa budaya membaca dan berdiskusi memiliki manfaat yang sangat besar untuk anak di masa depan. Manfaat tersebut meliputi kecerdasan kognitif, emosional, kemampuan berpikir kritis, dan juga kemampuan berargumentasi. Kemampuan-kemampuan ini sangat dibutuhkan oleh anak-anak sebagai bekal nilai-nilai kehidupan di masa yang akan datang.

Saran

Penulis juga memberikan saran kepada pembaca, khususnya orang tua agar mendampingi, memotivasi, dan juga memfasilitasi anak-anak mereka untuk banyak membaca dan berdiskusi.

9. Contoh Penutup Makalah Pkn

Kesimpulan

Dari hasil pemaparan di atas dapat ditarik sebuah kesimpulan di antaranya:

  1. Nilai-nilai Pancasila memiliki pengaruh positif terhadap anak-anak sekolah.
  2. Nilai-nilai yang terkandung di dalam Pancasila sudah final, sehingga tidak perlu diotak-atik lagi.
  3. Penerapan nilai Pancasila di sekolah dapat melatih kesiapan diri menghadapi kehidupan pasca sekolah.

Saran

Penulis juga memberikan beberapa saran, di antaranya:

  1. Tenaga pendidik mengajak siswa untuk menerapkan nilai-nilai Pancasila di dalam kelas.
  2. Kepala Sekolah  mengajak seluruh civitas academica untuk saling menerapkan nilai Pancasila di lingkungan sekolah.
  3. Para pendidik memberikan pemahaman kepada orang tua siswa, agar di lingkungan keluarga juga diterapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

10. Contoh Penutup Makalah Penelitian

Kesimpulan

Dari hasil pembahasan mengenai penelitian di atas, dapat penulis simpulkan bahwa tidur yang cukup bermanfaat untuk kesehatan dan meningkatkan produktifitas. Karena dengan tidur cukup dapat memperbaiki suasana hari, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan meningkatkan daya ingat dan daya pikir.

Saran

Penulis juga memiliki saran untuk para pembaca, agar tubuh lebih sehat maka perlu membiasakan disiplin dengan tidur yang cukup dan kegiatan lain yang dapat menyegarkan pikiran. Seperti misalnya traveling atau melakukan hal-hal yang berkaitan dengan hobi.

11. Contoh Penutup Makalah Pendidikan

Kesimpulan

Dari pemaparan di atas, penulis menarik beberapa kesimpulan yaitu:

  1. Pendidikan merupakan hal penting yang wajib diberikan kepada seluruh warga negara Indonesia
  2. Pendidikan formal yang wajib dijalani anak yakni mulai SD, SMP hingga SMA (wajib belajar 12 tahun)
  3. Dalam situasi tertentu, warga negara bisa menempuh pendidikan non formal.
  4. Beberapa masalah pendidikan meliputi tidak meratanya infrastruktur dan tenaga pendidikan.

Saran

Dengan berakhirnya pembahasan makalah ini, penulis menyarankan kepada pembaca untuk memperhatikan aspek pendidikan kepada anak-anak. Karena kelak merekalah yang akan menjadi penerus bangsa.

12. Contoh Penutup Makalah Kesehatan

Kesimpulan

Berdasarkan penjelasan topik masalah sebelumnya, maka kami membuat kesimpulan sebagai berikut:

  1. Kesehatan adalah hal yang paling utama dalam menjalani kehidupan sehari-hari.
  2. Kesehatan meliputi aspek fisik dan psikis.
  3. Kesehatan dipengaruhi oleh pola hidup yang baik, mencakup pola makan, pola tidur, dan olahraga.
  4. Kesehatan harus dirawat setiap hari dengan makanan bergizi dan rajin berolahraga.

Saran

Kami memiliki saran bagi para pembaca, agar selalu menjaga kesehatan dengan pola hidup sehat dengan memperhatikan aspek gizi dalam makanan dan juga rajin berolahraga. Biasakan minum air putih, perbanyak makan buah dan sayur.

13. Contoh Penutup Makalah Kelompok

Kesimpulan

Dari hasil penelitian di atas, dapat simpulkan bahwa masyarakat desa X (tempat diadakannya penelitian) masih belum memanfaatkan pekarangan rumahnya untuk hal-hal produktif. Program ketahanan pangan dengan pemanfaatan pekarangan untuk ditanami sayur mayur bisa jadi pilihan yang tepat di desa X. Program ini juga dapat menekan pengeluaran belanja rumah tangga harian masyarakat.

Saran

Penulis juga memiliki beberapa saran, di antaranya:

  1. Pemerintah desa X melalui kader PKK memberikan edukasi kepada masyarakat khususnya para ibu rumah tangga agar lebih bisa memanfaatkan pekarangan rumahnya dengan ditanami sayur mayur untuk konsumsi sehari-hari.
  2. Melalui kader PKK pemerintah desa X hendaknya memberikan edukasi cara-cara menanam sayur mayur khususnya sayur yang relatif mudah tata cara penanamannya.
  3. Pemerintah desa memberikan fasilitas berupa bibit/benih tanaman sekaligus media tanam kepada masyarakat.

14. Contoh Penutup Makalah Individu

Kesimpulan

Dari penelitian pada makalah di atas, penulis mengambil kesimpulan bahwa di dalam novel berjudul “Api Tauhid” selain menceritakan tokoh utama Fahmi yang menjadi titik berat novel ini adalah kisah perjuangan seorang ulama pejuang asal Turki Baiduzzaman Said Nursi.

Saran

Setelah membaca novel berjudul “Api Tauhid” serta menjabarkan nya di dalam makalah, penulis memiliki saran untuk para pembaca. Penulis menyarankan agar pembaca mengenal tokoh-tokoh pejuang kebaikan yang berpengaruh, baik yang dari negeri sendiri maupun dari negeri lain.

15. Contoh Penutup Makalah Novel

Kesimpulan

Dari pembahasan pada bab sebelumnya, penulis memberikan kesimpulan dari makalah ini yaitu tokoh Thomas dalam novel “Negeri Para Bedebah” memiliki karakter yang cerdas dan pantang menyerah. Dibuktikan dengan kepiawaiannya menyelesaikan segala persoalan yang ada dalam konflik di novel tersebut.

Saran

Penulis menyarankan untuk membaca novel “Negeri Para Bedebah”. Di dalamnya memuat kisah menarik dari sudut pandang kisah si tokoh utama dan juga sekaligus belajar ekonomi makro di sebuah negara.

16. Contoh Penutup Makalah Pramuka

Kesimpulan

Dari pembahasan pada makalah ini, maka dapat disimpulkan bahwa pramuka merupakan kegiatan ekstrakurikuler yang memiliki banyak manfaat positif bagi para siswa. Dengan kegiatan pramuka, siswa dapat belajar banyak hal seperti, berlatih kepemimpinan, bekerjasama dalam tim, dan ketrampilan lain yang berguna bagi kehidupan di masa depan.

Saran

Penulis memberi saran agar bisa dengan aktif mengikuti kegiatan pramuka di sekolahnya. Agar memperoleh manfaat yang besar bagi yang bisa dijadikan bekal untuk kehidupan di masa yang akan datang.

17. Contoh Penutup Makalah Kebudayaan

Kesimpulan

Dari pembahasan pada bab sebelumnya, maka dapat ditarik sebuah kesimpulan sebagai berikut:

  1. Indonesia adalah negara dengan kebudayaan yang beragam.
  2. Keragaman kebudayaan di Indonesia meliputi keragaman suku, bahasa, dan adat istiadat.
  3. Kekayaan keragaman budaya di Indonesia harus dijaga dan dilestarikan.

Saran

Penulis juga memberikan saran kepada pembaca untuk selalu menjaga kekayaan kebudayaan masing-masing sesuai dengan kebiasaan yang berlaku. Selain itu kita semua juga jangan sampai merendahkan atau menghina budaya lain yang barangkali berbeda dengan budaya yang kita anut.

18. Contoh Penutup Makalah Hak Asasi Manusia

Kesimpulan

Berdasarkan pembahasan dalam makalah ini pada bab sebelumnya, dapat disimpulkan bahwa setiap warga negara Indonesia memiliki hak paten yang disebut Hak Asasi Manusia. Sehingga jika suatu saat terjadi sebuah pelanggaran terhadap hak tersebut, maka warga negara Indonesia berhak mengajukan laporan kepada instansi yang terkait yang berwenang.

Saran

Penulis memberikan saran agar kita bisa merawat keharmonisan antar warga, mulai dari lingkup terkecil hingga secara luas. Jika kita senantiasa menjaga hubungan baik dengan sesama, maka dapat mencegah terjadinya pelanggaran Hak Asasi Manusia.

19. Contoh Penutup Makalah Flora Dan Fauna

Kesimpulan

Dari hasil pembahasan pada bab sebelumnya, maka dapat disimpulkan bahwa Indonesia memiliki kekayaan flora dan fauna yang sangat melimpah. Dari yang berada di dasar laut hingga yang berada di tengah hutan belantara. Kekayaan tersebut harus kita jaga dan lestarikan dengan baik demi masa depan generasi penerus kita.

Saran

Penulis memiliki saran untuk pemerintah agar membuat payung hukum yang jelas untuk melindungi keberadaan dan kelestarian kekayaan flora dan fauna di Indonesia. Tugas tersebut dapat dilakukan mulai dari tingkat pemerintahan terbawah hingga pemerintah pusat. Apalagi bagi daerah yang masih memiliki hutan dan/atau laut yang luas.

20. Contoh Penutup Makalah Korupsi

Kesimpulan

Dari pembahasan pada bab sebelumnya, pada bagian ini penulis memberikan beberapa kesimpulan sebagai berikut:

  1. Korupsi merupakan sebuah kejahatan luar biasa (extraordinary crime)
  2. Korupsi di Indonesia sudah mengakar tidak hanya di tingkat pusat, namun juga sudah ke tingkat paling bawah.
  3. Upaya pencegahan dan penindakan korupsi di Indonesia belum maksimal.
  4. Hukuman bagi koruptor di Indonesia belum maksimal dan seringkali masih tebang pilih.

Saran

Sebagai penutup makalah ini, penulis memiliki beberapa saran. Pertama, upaya pencegahan korupsi bisa dimulai dari level terkecil seperti sejak anak-anak masih di usia sekolah. Kedua, berani mengatakan tidak pada tindakan korupsi dan berani melaporkan jika menemukan tindakan korupsi kepada lembaga yang berwenang (KPK).

21. Contoh Penutup Makalah Drama

Kesimpulan

Menurut penjelasan yang telah kami sampaikan pada makalah ini, dapat diambil kesimpulan yaitu pementasan drama dapat memberikan manfaat yang positif, baik untuk para tokoh maupun penonton. Bagi para pemeran, pementasan drama dapat dijadikan ajang untuk melatih dan meningkatkan kualitas akting. Sedangkan bagi penonton, pementasan drama dapat memberikan pesan moral dan pelajaran hidup sesuai temanya.

Saran

Sebagai penutup, penulis menyarankan kepada para pembaca makalah ini untuk sesekali menyaksikan pementasan drama. Selain sebagai hiburan, pementasan drama dapat memberi beberapa manfaat positif.

22. Contoh Penutup Makalah Bisnis Online

Kesimpulan

Dari hasil pembahasan pada bab sebelumnya, penulis mengambil kesimpulan bahwa bisnis online memiliki peluang yang sangat besar saat ini. Apalagi di tengah-tengah pandemi seperti sekarang dimana orang-orang dilarang untuk keluar rumah. Sehingga aktivitas pekerjaan dan termasuk juga belanja dilakukan secara online (daring). Perkembangan bisnis online tidak lepas dari perkembangan teknologi internet yang sangat cepat sehingga semua transaksi hampir bisa dilakukan secara online.

Saran

Penulis juga memiliki saran untuk pembaca, baik untuk yang ingin terjun sebagai pelaku bisnis online maupun yang terbiasa menjadi konsumen belanja online. Bagi pelaku bisnis online hendaknya berbisnis dengan ilmu pengetahuan dan juga tidak melakukan hal-hal yang dilarang. Sedangkan bagi konsumen belanja online agar berhati-hati dalam melakukan belanja online karena masih saja ada penipuan-penipuan secara online.

23. Contoh Penutup Makalah Objek Wisata

Kesimpulan

Dari pembahasan pada bab sebelumnya, penulis mengambil beberapa kesimpulan yaitu:

  1. Objek wisata merupakan aset berharga bagi daerah sekitarnya.
  2. Objek wisata dapat dijadikan sumber pendapatan bagi warga sekitar.
  3. Objek wisata dapat dijadikan sebagai sarana pendidikan bagi para pengunjung.
  4. Perlu adanya dukungan dari berbagai pihak termasuk pemerintah setempat untuk peningkatan pelayanan objek wisata.

Saran

Sebagai penutup, penulis memiliki beberapa saran seperti:

  1. Masyarakat turut serta mempromosikan objek wisata melalui berbagai platfor media sosial yang dimiliki.
  2. Masyarakat hendaknya mengunjungi objek wisata yang ada di sekitar tempat tinggal.
  3. Bagi pengunjung objek wisata hendaknya selalu menjaga kebersihan dan ketertiban di lokasi objek wisata.

24. Contoh Penutup Makalah Makanan Khas Daerah

Kesimpulan

Dari pemaparan pada makalah ini, penulis memiliki kesimpulan bahwa tiap daerah memiliki makanan khas yang menjadi ikon suatu daerah. Keberadaan makanan khas daerah bisa menjadi daya tarik untuk mendatangkan wisatawan untuk datang ke suatu daerah sehingga perlu dilestarikan.

Saran

Di akhir makalah ini, penulis memberikan saran agar pembaca senantiasa melestarikan makanan khas daerah yang ada di tempatnya masing-masing. Selain itu juga bisa meningkatkan kualitas dari segi penyajian sesuai dengan kebutuhan zaman.

25. Contoh Penutup Makalah Komputer

Kesimpulan

Setelah pembahasan yang ada pada bab sebelumnya, ada beberapa kesimpulan yang bisa diambil dari makalah ini, yaitu:

  1. Penggunaan komputer di Indonesia mengalami peningkatan selama 3 tahun terakhir.
  2. Harga komputer semakin terjangkau oleh masyarakat umum.
  3. Komputer digunakan untuk mempermudah pekerjaan menjadi lebih efektif dan efisien.
  4. Komputer jinjing (laptop) lebih banyak digunakan dari pada komputer rakitan (PC).

Saran

Dalam penutup makalah ini, penulis memiliki saran agar bagi pembaca untuk menggunakan komputer dengan bijak untuk hal-hal yang positif. Selain itu sebaiknya pembaca membeli komputer sesuai kebutuhan dan sesuai anggaran yang dimiliki.

Nah itulah penjelasan singkat mengenai contoh penutup yang baik dan benar. Mulai dari contoh penutup makalah, contoh penutup laporan prakerin, contoh penutup proposal usaha, contoh penutup kliping, dan lainnya yang dapat kamu jadikan sebagai bahan referensi.